Bisnis merupakan kompetisi yang sehat untuk mencapai tujuan serta berbagi manfaat. Banyak sekali pelaku bisnis saat ini sudah mulai berkembang dan kembali bergeliat untuk berkompetisi sehat dalam pengembangan bisnis mereka. Pandemi covid yang cukup mereda menjadikan roda perekonomian di Indonesia kembali berputar.
Dalam pelaksanaan bisnis terutama di era digital ini ada beberapa perubahan perilaku pasar terhadap pembelian. di mana Banyak orang yang dulunya enggan membeli secara online sekarang sudah sangat familiar dengan pembayaran berbasis online dan digital.
Sebagai pelaku bisnis tentu anda mencari solusi bagaimana bisnis Anda mampu memfasilitasi kebiasaan market yang berbeda ini. Salah satu hal yang mungkin bisa anda lakukan adalah dengan menggunakan aplikasi kasir pintar. Aplikasi kasir pintar dinilai cukup efektif sebagai solusi untuk mewadahi dan memfasilitasi pembayaran maupun transaksi dengan mudah.
Aplikasi Kasir pintar mampu memonitoring karyawan kasir anda serta mencatat setiap transaksi yang masuk maupun keluar. Aplikasi kasir pintar menjadi salah satu kebutuhan dasar bagi seluruh jenis bisnis yang ada termasuk bisnis anda.
Jika anda mencari rekomendasi aplikasi kasir pintar yang cocok untuk bisnis Anda artikel ini akan memberikan rekomendasi tersebut secara lengkap dan rinci beserta fitur yang akan anda dapatkan.
Review Olsera, Aplikasi Kasir yang Super Pintar
Olsera merupakan sebuah aplikasi kasir online yang telah digunakan oleh banyak toko dan UMKM di seluruh Indonesia. Aplikasi ini menyuguhkan berbagai fitur terbaik dan pastinya akan membantu perhitungan penjualan sekaligus mengoptimalkan penjualan.
Olsera cocok untuk para pelaku bisnis Restoran, Kedai kopi, Minuman, Cepat Saji, Toko Roti, Katering, Toko Butik, Toko Elektronik, Toko Serba Ada, Toko Vape, Laundry, Pet Store dan lainnya.
Olsera dilengkapi dengan sistem yang mutakhir sehingga bisa mendata produk ataupun barang berdasarka no barcode, tidak hanya itu Olsera jua bisa menyimpan data- data produk yang memiliki no seri tertentu maupun IMEI. Aplikasi Olsera memiliki shortcut penjualan sehingga bisa memudahkan dalam proses menaikkan, mengurangi kuntitas produk dagangan, sampai pada sesi membatalkan transaksi jual beli.
Sementara itu untuk pengusaha kafe, restoran, ataupun usaha kuliner yang lain, dengan aplikasi ini memungkinkan pelanggan memasukkan pesanan langsung dari meja customer.
Olsera juga memiliki sebuah fitur andalan yang pastinya akan sangat mendukung bisnis Anda. Dnegan fitur ini, Anda akan mendapatkan berbagai kemudahan dalam mengelola bisnis Anda. Mau tau apa saja fitur yang akan Anda dapatkan?
- Bisa Dikoneksikan dengan Perangkat Elektronik lainnya
Olsera mampu di koneksikan dalam perangkat elektronik lainnya seperi Android, iOS, maupun PC atau laptop. Hal ini tentu fitur yang cukup menarik dan bisa Anda sesuaikan dengan perangkat yang Anda miliki. Menarik kan?
- Terintegrasi Dengan Berbagai Marketplaces
Aplikasi kasir pintar ini juga terintegrasi dengan marketplace. Dengan adanya integrasi ini, pasti akan membantu Anda untuk mendapatkan orderan baru untuk penjualan Anda. Beberapa marketplace yang terintegrasi dengan aplikasi kasir pintar Olsera seperti Tokopedia, Lazada, Bukalapak, Blibli, Grab, dan Shopee.
- Bisa Disisipkan di Website Maupun Media Sosial
Olsera juga memberikan fasilitas berupa link yang bisa Anda cantumkan. Ini juga menjadi sebuah poin yang unggul dan bisa memberikan fasilitas kepada pelanggan. Link ini bisa Anda gunakan untuk menjangankau pelanggan baru. Jika Anda tertarik dengan aplikasi kasir pintar ini silahkan daftar sekarang melalui link tertera!